Article Detail
Gerakan Peduli Sampah dengan Pembuatan Eco Enzyme Sekolah Tarakanita
Sekolah Tarakanita 3 Jakarta
memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) tahun 2024 yang diperingati
setiap tanggal 21 Februari. Kegiatan HPSN tahun ini yang bertajuk “Peduli Sampah,
Peduli Bumi, Peduli Masa Depan” mengajak semua peserta didik, guru, dan
karyawan Sekolah Tarakanita 3 Jakarta untuk membuat eco enzyme bersama
sebagai gerakan mengolah sampah basah. Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN)
mengingatkan semua orang bahwa persoalan sampah harus menjadi perhatian.
Kegiatan pembuatan eco enzyme ini
melibatkan seluruh peserta didik dari kelas 1 sampai 6 bersama dengan Bapak dan
Ibu guru karyawan SD Tarakanita 3. Peserta didik membuat eco enzyme bersama
kelompok piketnya dengan terlebih dahulu menyiapkan alat dan bahan yaitu toples,
air, molase, dan kulit buah. Gerakan ini dimulai secara serentak pada pukul
07.15 – 09.00 WIB dan kami telah berhasil membuat 65 toples eco enzyme
dengan ukuran 10 liter.
Dalam kegiatan HPSN 2024 ini, Sekolah Tarakanita 3 Jakarta berharap agar peserta didik mampu menumbuhkembangkan sikap peduli terhadap sampah basah dengan memanfaatkan sisa kulit buah yang difermentasikan menggunakan gula dan air menjadi eco enzyme yang memiliki beragam manfaat, seperti sebagai cairan pembersih, pupuk tanaman, pengusir hama, dan dapat melestarikan lingkungan. Pengelolaan sampah akan sangat terbantu dan berdampak untuk pengurangan sampah jika kita dapat memanfaatkan sampah terutama sampah organik.
Salam Sahabat Lingkungan!
Salam Tarakanita!
-
Pak Bekti22 Feb 2024 05:02:07Kegiatan yang luar biasa. Mengispirasi anak². Semoga anak² semakin peduli dan cinta akan lingkungannya. Salam Tarakanita.