Article Detail

MPLS: Menciptakan Sekolah yang Nyaman untuk Peserta Didik

10 Juli 2024 - Hari ketiga Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SD Tarakanita 3 berlangsung dengan penuh semangat dan keceriaan. Hari ini, kegiatan utama difokuskan pada gerakan anti bullying serta upaya untuk menciptakan lingkungan sekolah yang ramah bagi anak-anak, yang dilengkapi dengan aktivitas permainan yang memupuk keakraban.

Kegiatan dimulai dengan sesi pembelajaran tentang pentingnya gerakan anti bullying. Peserta didik diajak untuk memahami jenis-jenis bullying, dampak negatifnya, serta cara-cara untuk mencegah dan menanggulangi bullying di lingkungan sekolah. "Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kenyamanan setiap siswa di SD Tarakanita 3. Dengan memperkenalkan gerakan anti bullying sejak dini, kami ingin menciptakan atmosfer yang inklusif dan bersahabat di sekolah ini," ujar salah satu guru yang terlibat dalam sesi tersebut.

Selanjutnya, peserta didik juga aktif terlibat dalam berbagai aktivitas permainan dan kegiatan kelompok yang dirancang untuk memupuk keakraban dan kerjasama.  MPLS di SD Tarakanita 3 tidak hanya menjadi momen untuk mengenalkan peserta didik dengan lingkungan sekolah baru, tetapi juga kesempatan untuk membentuk nilai-nilai sosial dan kepribadian yang positif. Dengan pendekatan yang menyenangkan dan edukatif, diharapkan bahwa setiap peserta didik dapat tumbuh dan berkembang menjadi individu yang mandiri, bertanggung jawab, serta berempati terhadap sesama.


admin/07-24

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment