news
Jumat, 4 November 2016 seluruh unit Tarakanita Jakarta merayakan peringatan Santo Carolus Borromeus. Peringatan ini diadakan dalam rangkaian acara yang diselenggarakan di Tarakanita Puloraya.
Pada tanggal 16 Oktober dunia memperingati Hari Pangan Sedunia (HPS). Peringatan HPS ini juga dilaksanakan oleh sekolah-sekolah katolik termasuk SD Tarakanita 3. Sebagai bentuk partisipasi SD Tarakanita 3 menyelenggarakan peringatan HPS 2016 dengan tema “Solidaritas Pangan di Tengah Perubahan Iklim, Wujud Nyata Kerahiman Allah” pada Senin, 17 Oktober 2016.
Rupanya, tak banyak orang yang ingat, jika bulan oktober merupakan bulan bahasa, Padahal, tepat di bulan Oktober tahun ini, Bahasa Indonesia telah berusia 88 tahun. Usia tersebut mulai dihitung sejak tahun 1928, tepatnya pada Hari Sumpah Pemuda. Ikrar Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober 1928 dianggap sebagai momen kelahiran Bahasa Indonesia, ditunjukkan dengan bunyi butir ketiga “KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA MENDJOENDJOENG BAHASA PERSATOEAN, BAHASA INDONESIA” Dengan menggunakan kata ‘menjunjung’, yakni mengangkat sesuatu dan memosisikannya pada kedudukan yang tinggi, butir ketiga memiliki makna bahwa pemuda Indonesia bersumpah menempatkan Bahasa Indonesia lebih tinggi dibanding bahasa-bahasa lain juga menjelaskan bahwa Bahasa Indonesia adalah bahasa pemersatu bangsa. Hal tersebut dimaksudkan juga untuk memudahkan komunikasi di tengah banyaknya bahasa daerah yang kita miliki.
Jumat, 7 Oktober 2016 seluruh siswa-siswi SD tarakanita 3 bersama guru dan karyawan mengikuti kegiatan senam pagi seperti minggu biasanya. Hal berbeda yang terjadi hari ini adalah kedatangan orang tua yang akan mengambil hasil belajar atau rapor untuk Mid Semester Gasal Tahun Ajaran 2016/2017.
Bendera sebagai salah satu identitas sebuah negara, bukan hanya mengartikan sebuah keberanian dan kesucian dari warnanya. Bendera menjadi lambang perjuangan darah dan air mata yang dilakukan oleh para pahlawan untuk mencapai kemerdekaan. Makna dari perjuangan tersebut menjadi landasaran SD Tarakanita 3 untuk secara rutin mengadakan upacara bendera setiap hari senin pada minggu ke-2. Upacara bendera ini diharapkan mampu menumbuhkan rasa cinta tanah air bagi seluruh siswa SD Tarakanita 3.